Korset lumbal
Korset lumbal adalah korset tulang belakang yang diindikasikan untuk kelaianan atau cidera tulang belakang bagian bawah ( lumbal ).
Lumbal adalah tulang belakang bagian bawah yang terdiri dari 5 vertebrae, yaitu L1, L2, L3, L4, dan L5. Lumbal yang merupakan bagian tulang belakang yang berfungsi menyangga berat tubuh bagian atas serta beban berat yang dibawa oleh manusia. Daerah ini berada dalam tekanan yang konstan terutama saat melakukan gerakan membungkuk, memutar dan mengangkat.
Lumbal yang mengalami kelainan atau cidera pada otot atau persyarafan menyebabkan timbulnya rasa nyeri. Rasa nyeri dapat terjadi ketika beraktifitas ataupun ketika sedang istirahat. Alternative yang dapat dilakukan adalah menggunakan korset lumbal ( LSO korset ) dapat digunakan ketika istirahat dan juga ketika beraktifitas. Selain melakukan aktifitas – aktifitas yang dapat meminimalis timbulnya rasa nyeri.
Korset lumbal ( LSO korset ) merupakan korset yang dibuat dan dirancang sesuai anatomi tubuh manusia, khususnya tulang belakang bagian lumbal.
Indikasi korset lumbal, antara lain :
ü Nyeri pinggang
ü Penderita HNP
ü Cidera otot atau perdyarafan lumbal
Korset lumbal atau yang disebut juga dengan LSO ( Lumbal Sacral Orthosis ) korset dibuat dengan spesifikasi sebagai berikut :
– Bahan kombinasi elastic, kain, dan spon
– Penyangga dengan 6 plat alumunium ( depan 2, belakang 4 )
– Perekat yang memudahkan ketika memakai dan melepas
– Desain sesuai anatomis manusia
– Custom (disesuaikan dengan ukuran tubuh pengguna)
– All size tersedia
Korset lumbal dibuat senyaman mungkin agar dapat digunakan juga ketika beraktifitas, hal ini bertujuan pergerakan tulang belakang khususnya bagian lumbal selama beraktifitas. Cidera atau kelainan pada bagian tubuh manapun jika diabaikan dapat memburuk dan juga berdampak pada bagian tubuh lainnya.
untuk pemesanan bisa via online atau datang langsung ke tempat kami yang beralamat di jl. Kalimosodo no. 77, josenan – MADIUN – Jawa Timur , untuk informasi selengkapnya silahkan menghubungi kontak kami
085 780 000 084 / 081 329 259 419